FaktaAlkitab – Dewa Bangsa Ini Yang Disembah Raja Salomo

Tuhan Yesus Dalan Keselamaten !, Yoh 8:24

June 7, 2021

Artikel ini dikutip dari Jawaban.com

Amon dalam Bahasa Ibrani (עַמּוֹן) disebut Ammôn yang berarti “umat.”. Orang-orang Amon juga dikenal sebagai suku Amon, bani Amon atau bangsa Amon. Suku Amon termasuk dari bagian kaum Semit, yang bersaudara dekat dengan Israel. Meskipun demikian, mereka lebih sering dianggap sebagai musuh daripada sahabat.

Sepanjang sejarah mula-mula Israel, Alkitab juga menjabarkan mengenai identitas suku Amon, siapa mereka, dari mana asal-usulnya dan bagaimanakah nasib mereka?

Asal Usul

Kitab Kejadian pasal 19 menuliskan bahwa Amon dan Moab adalah keturunan dari Lot, keponakan Abraham. Setelah Abraham dan Lot berpisah (Kejadian 13), Lot berdiam di kota Sodom. Saat Allah menghancurkan kota Sodom dan Gomora, Lot serta kedua putrinya melarikan diri ke daerah perbukitan pada ujung selatan Laut Mati. Mungkin karena berpikir mereka benar-benar orang terakhir di bumi maka para putri Lot membuat ayahnya mabuk dan berhubungan intim dengannya supaya dapat menyambung keturunan (Kejadian 19:30-38). Putri yang sulung melahirkan putra yang bernama Moab, dan putri yang bungsu melahirkan Ben-Ami yang merupakan bapa bani Amon.

Karakteristik Bangsa Amon
Bangsa Amon adalah pemuja berhala yang menyembah dewa Milkom dan Molokh sebagai allah mereka. Allah melarang umat Israel kawin dengan kaum atau bangsa penyembah berhala, sebab pernikahan mereka dapat membawa umat Israel kepada penyembahan berhala. Namun Salomo melanggar perintah ini dan menikahi Naama orang Amon (1 Raja-Raja 14:21), begitupula dengan banyak wanita kaum berhala lainnya, dan akibatnya Salomo terjerat ke dalam pemujaan berhala (1 Raja-Raja 11:1-8).

Molokh merupakan dewa api yang bermuka lembu, patungnya mempunyai tangan yang terulur untuk menerima bayi yang dikorbankan padanya. Tak berbeda dengan dewa yang mereka sembah, suku Amon juga keji. Ketika Nahas orang Amon ditanya tentang syarat untuk berdamai (1 Samuel 11:2), kondisi yang ia tetapkan adalah mencungkil mata kanan setiap pria Israel. Amos 1:13 berkata bahwa bani Amon membelah perut wanita hamil di daerah yang mereka taklukkan.

Hubungan Amon dengan Bangsa Israel

– Dalam Alkitab dicatat pertikaian terus menerus antara bani Amon dan Israel. Pada zaman Musa, lembah subur di Sungai Yordan didiami oleh suku Amori, Amon, dan Moab. Ketika Israel meninggalkan Mesir, bangsa Amon menolak membantu mereka, dan Allah menghukum mereka atas kesalahan itu (Ulangan 23:3-4). Akan tetapi di kemudian hari, ketika Israel memasuki Tanah Perjanjian, Allah memerintahkan pada mereka agar jangan memerangi bangsa Amon (Ulangan 2:18-19).

 

– Dalam Kitab Hakim-hakim, bani Amon bekerja sama dengan Eglon, raja Moab melawan bangsa Israel. Serangan-serangan bani Amon terhadap orang-orang Israel yang tinggal di sebelah timur sungai Yordan menjadi alasan pemersatu suku-suku di bawah Saul.

– Di bawah pimpinan Raja Saul, Israel menaklukkan bangsa Amon dan menguasai mereka. Daud melanjutkan kedaulatan Israel atas Amon dan menumbangkan ibukotanya pada masa pemerintahannya (2 Samuel 10:1-19). Setelah perpecahan antara Israel dan Yehuda, bangsa Amon mulai bersekutu dengan musuh Israel. Amon berhasil merebut sedikit kedaulatan pada abad ke-7 S.M., sampai Nebukadnezar menaklukkan mereka kembali satu abad kemudian.

– Menurut 1 Raja-raja 14:21-31 dan 2 Tawarikh 12:13, Naama, orang Amon adalah satu-satunya istri Salomo yang ditulis namanya di Alkitab dan yang melahirkan penerus tahta Salomo, raja Rehabeam. Naama juga yang kemudian mencondongkan hati Salomo menyembah Molokh dewa sesembahan orang Amon (I Raja 11:1, 5, 7, 33).

– Pada zaman Perjanjian Baru, orang-orang Yahudi mendiami daerah Amon, dan tempat itu dikenal sebagai Perea.

Ekonomi

 Sebagaimana Kerajaan Moab, Kerajaan Amon mempunyai sumber alam batu pasir dan batu kapur. Sektor agraria juga berkembang dan mempunyai tempat vital sepanjang King’s Highway (“Jalan Raya Raja”), yang menghubungkan Mesir dengan Mesopotamia, Siria, dan Asia Kecil. Sebagaimana bani Edom dan Moab, perdagangan sepanjang jalur ini memberi pendapatan besar bagi bani Amon. Sekitar 950 SM Amon menunjukkan peningkatan kemakmuran, dalam bidang agraria dan perdagangan, serta mampu membuat kota-kota benteng. Ibu kotanya sekarang menjadi Citadel, Amman.

Catatan Sejarah

 Orang Amon hidup terus sampai pada abad kedua SM. Kuburan-kuburan penting, meterai, dan patung-patung bertulis dari abad 17 dan 16 SM mengingatkan kepada gairah hidup dan kebesaran politik bangsa Amon. Catatan terakhir tentang bani Amon ditemukan dalam tulisan seorang apolog Kristen bernama Yustinus Martir pada abad ke-2 Masehi, dalam naskah Dialogue with Trypho (119), di mana disebutkan jumlah bani Amon masih banyak dan berkumpul di sebelah selatan Palestina.

Letak Geografis

 Bangsa Amon menempati wilayah di sebelah timur sungai Yordan, Gilead, dan Laut Mati, yang sekarang ini termasuk wilayah negara Yordania. Kota utamanya adalah Raba atau Rabat-Amon, yang sekarang menjadi lokasi kota Amman, ibu kota Yordania. Arkeologi modem menunjukkan bahwa orang Amon seperti halnya orang lain, mengelilingi daerah mereka dengan benteng-benteng kecil (Bilangan 21:24). Pada zaman Hakim-hakim kota Raba memiliki sarkofagus besi (ranjang dari besi) kepunyaan Og, raja Basan (Ulangan 3:11).

Itulah Fakta Alkitab kali ini, kalau kamu mau menonton video-video inspiratif dan membangun lainnya, yuk kunjungi dan Subscribe JC Channel di link YouTube ini. God bless you!

 

Sumber : JC CHANNEL
https://www.jawaban.com/read/article/id/2020/05/07/518/200508150912/_faktaalkitab_-_dewa_bangsa_ini_yang_disembah_raja_salomo
Puji Astuti
Official Writer

Betel, Tempat Suci Yang Kehilangan Kemuliaan

Betel, Tempat Suci Yang Kehilangan Kemuliaan

Tahukah Anda bahwa Kota Betel pernah menduduki posisi penting sebagai pusat peribadatan dan politik, seperti Yerusalem. Namun mengapa Betel ditinggalkan, bahkan di Perjanjian Baru kita tidak menemukan tempat ini disebut? Mari simak Fakta Alkitab kali ini. Lokasi Betel...

Pembagian Tugas Orang Lewi di Bait Suci menurut 1 Tawarikh 23

Pembagian Tugas Orang Lewi di Bait Suci menurut 1 Tawarikh 23

Kitab 1 Tawarikh merupakan salah satu dari dua kitab dalam Alkitab yang menceritakan sejarah bangsa Israel dari zaman raja Daud sampai zaman pembuangan ke Babel. Kitab ini memuat sejumlah daftar silsilah, termasuk daftar para imam dan orang Lewi yang bertugas di Bait...

FaktaAlkitab – Yeremia, Nabi Yang Menangis

FaktaAlkitab – Yeremia, Nabi Yang Menangis

Artikel ini dikutip dari Jawaban.com Puji AstutiOfficial Writer Nabi Yeremia adalah salah satu nabi perjanjian lama yang berkarya sebelum bangsa Israel atau Kerajaan Yehuda ditaklukkan dan penduduknya dibuang ke Babel. Dalam Alkitab, namanya disebut sebanyak 134 kali...

FaktaAlkitab Tentang Makanan Haram

FaktaAlkitab Tentang Makanan Haram

Artikel ini dikutip dari Jawaban.com Claudia JessicaOfficial Writer Tahukah Anda kalau agama Kristen punya daftar makanan haram atau makanan yang tidak boleh dikonsumsi? Namun seiring berjalannya waktu, sebagian besar orang Kristen terkesan mengabaikan hal tersebut....

FaktaAlkitab – Ini Lokasi Daniel Dikuburkan?

FaktaAlkitab – Ini Lokasi Daniel Dikuburkan?

Artikel ini dikutip dari Jawaban.com Puji AstutiOfficial Writer Fakta Alkitab kali ini akan membahas tentang sosok Daniel. Sejak sekolah minggu, kisah Daniel di Goa Singa sering diceritakan, menggambarkan bagaimana imannya tidak tergoyahkan walau nyawanya terancam....

Fakta Akitab Lainnya

Pembagian Tugas Orang Lewi di Bait Suci menurut 1 Tawarikh 23

Pembagian Tugas Orang Lewi di Bait Suci menurut 1 Tawarikh 23

Kitab 1 Tawarikh merupakan salah satu dari dua kitab dalam Alkitab yang menceritakan sejarah bangsa Israel dari zaman raja Daud sampai zaman pembuangan ke Babel. Kitab ini memuat sejumlah daftar silsilah, termasuk daftar para imam dan orang Lewi yang bertugas di Bait...

Tetap update dengan kami 

Suka Menulis

Ingin melayani dengan tulisan, klik link dibawah ini untuk bertanya

Follow Us

Berikut link sosial media kami