Memulai sesuatu akan menjadi lebih sulit ketika Tuhan tidak dijadikan sebagai sosok yang mendominasi dalam kehidupan; percaya diri yang benar bukan dengan mengandalkan kekuatan sendiri tetapi melibatkan iman yang mengandalkan Tuhan. Agar kehidupan terisi dengan kemampuan untuk menaklukkan segala tantangan; maka kehidupan harus diisi dengan percaya diri yang lahir karena beriman kepada Tuhan.
Tidak ada tantangan yang terlalu besar selama kita berniat untuk menyelesaikannya; Tidak peduli sebaik apapun kita memulainya, bila kita tidak pernah menyelesaikannya maka awal yang baik itupun menjadi sia sia. Apa yang sudah dimulai; seharusnya diselesaikan sampai tuntas; jangan merasa aman ketika orang lain memaklumi alasan kita untuk tidak menyelesaikan, tuntaskan dengan mengandalkan Tuhan.
“Akan hal ini aku yakin sepenuhnya, yaitu Ia, yang memulai pekerjaan yang baik di antara kamu, akan meneruskannya sampai pada akhirnya pada hari Kristus Yesus.”
( Filipi 1:6 )
Semangat Terus..
Tuhan Yesus Memberkati..
🙏😇💪