Ada unsur kekeliruan yang mungkin tidak terprediksi, yang justru berpotensi menjadi sebuah ancaman dalam kehidupan, ketika Tuhan tidak serta merta memberikan apa yang dimintakan. Meskipun secara pemikiran ada sebuah keyakinan bahwa yang diinginkan itu merupakan yang paling dibutuhkan, namun ternyata selalu terjadi bahwa yang terbaik dalam kehidupan tidak selalu diberikan Tuhan lewat hal hal yang sesuai dengan keinginan.

Kadangkala Tuhan sengaja menghambat karena melihat ada sesuatu yang tidak tepat, semua itu untuk mencegahnya agar tidak merambat. Perpaduan antara kemampuan, keyakinan, ketaatan pada Tuhan, akan menjadi pondasi terbaik bagi sebuah kehidupan, tunduklah pada kehendak Tuhan, kadangkala memang menyakitkan namun menuntun kehidupan sampai pada tujuan.

“Ya Bapa-Ku, jikalau Engkau mau, ambillah cawan ini dari pada-Ku; tetapi bukanlah kehendak-Ku, melainkan kehendak-Mulah yang terjadi.”
( Lukas 22:42 )

Semangat Terus..
Tuhan Yesus Memberkati..

 🙏😇💪